Ular Piton Terbesar dan Terpanjang Sekitar 10 Meter Di Temukan Di Busel

Siapa yang tidak kaget maupun takut jika bertemu ular di tempat sepi maupun di keramaian? Jangankan ular besar, jika bertemu ular kecilpun kita bisa terkaget-kaget bahkan bisa menjerit. Hal ini telah di alami oleh seorang pria setengah baya sebut saja namanya pak Jaya (bukan nama sebenarnya) yang berasal dari Kabupaten Buton Selatan (Busel) Propinsi Sulawesi Tenggara, seperti dikutip dari salah satu akun facebook yang telah mengupload di sebuah fanspage di Facebook, singkat saja ceritanya, Pak Jaya yang sedang mencari rumput di hutan untuk pakan ternak kambingnya, tiba-tiba ada seekor ular yang menghampirinya, tentu Pak Jaya merasa kaget dan kemudian merasa nyawanya terancam Pak Jaya langsung membabat si ular yang diperkirakan mempunyai panjang sekitar 10 meter dan mempunyai diameter sekitar kurang lebih 30 cm. Dan tebasannya langsung menggenai bagian kepala ular, sebanyak dua tebasan ular sontak tak berdaya.

Dikabarkan ular tersebut telah memakan seekor babi, terlihat di foto ular tersebut di bagian perut besar. Ular tersebut langsung menjadi tontonan warga sekitar.
Ular Piton dari Busel
Ular Piton dari Busel
Mungkin saja ular ini adalah salah satu dari ular tepanjang di Indonesia dan dunia karena mempunyai panjang sekitar 10 meter, dan atau ini adalah ular terbesar di Indonesia dan atau bahkan dunia. Sayang sekali ular piton/sanca ini telah mati, mungkin kalau masih hidup bisa di bawa ke kebun binatang untuk dilestarikan. Diperkirakan masih banyak ular piton-ular piton besar yang langka seperti ini di hutan belantara di Indonesia. Meskipun demikian kita harus selalu waspada dengan hewan melata seperti ini, meskipun bukan ular berbisa akan tetapi hewan besar seperti ini bisa mengancam jiwa manusia, maka waspadalah.

Ular Piton Terbesar dan Terpanjang Sekitar 10 Meter Di Temukan Di Busel Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment

 

SELAMAT DATANG, SEMOGA BERGUNA